Bagaimana sejarah dan Perkembangan Desain Grafis dan sejarah komputer

                 Sejarah dan Perkembangan Desain Grafis Mulai 1851 hingga 1984



Sejarah desain grafis diklaim para ahli sudah dimulai sejak tulisan latin. Seiring berjalannya waktu, desain grafis berkembang mengikuti teknologi hingga mampu memberi wujud visual yang lebih canggih. Desain grafis sendiri merupakan cara berkomunikasi melalui bentuk visual (tulisan, bentuk, dan gambar) agar pesan yang dimaksud dapat dicerna orang lain. Seorang pakar semiotika, Sumbo Tinarbuko, menyebutkan bahwa desain grafis adalah ilmu yang mencari konsep komunikasi berdasarkan daya kreatifitasnya

Baca selengkapnya di artikel "Sejarah dan Perkembangan Desain Grafis Mulai 1851 hingga 1984"


   Perkembangan desain grafis berjalan seiringan dengan berkembangnya teknologi, misal saat penemuan tulisan yang kemudian diikuti dengan penemuan mesin cetak. Berdasarkan catatan Eko Supriyadi dan Muslim Heri dalam Teknologi Informasi dan Komunikasi (118), desain dan gaya huruf pertama kali dicetuskan ketika ada huruf latin. Peristiwa penciptaan huruf tersebut terjadi di zaman awal kejayaan Kerajaan Romawi. Alfabet tersebut bertambah seiring dengan meningkatnya kebutuhan akomodasi kata yang berasal dari bahasa Yunani. Kemudian, diikuti dengan pendirian perguruan tinggi Eropa yang memerlukan sumber berupa buku. Teknologi cetak instan yang saat itu belum ada memicu lahirnya penyalinan manual, bahkan hingga menciptakan huruf kecil dengan bentuk baru.


Baca selengkapnya di artikel "Sejarah dan Perkembangan Desain Grafis Mulai 1851 hingga 1984", https://tirto.id/gmW6
sumber:https://tirto.id/sejarah-dan-perkembangan-desain-grafis-mulai-1851-hingga-1984-gmW6

         

                              Sejarah komputer


Bagaimana Sejarah dan Perkembangan Komputer?

Berdasarkan sejarahnya, era komputer terbagi menjadi dua, yaitu era sebelum tahun 1940 dan era sesudah tahun 1940. Sebelum tahun 1940, komputer hanya difungsikan sebagai alat hitung atau kalkulator. Cikal bakal dari alat ini adalah abacus yang sudah ada sejak 5000 tahun lalu di Mesir.

Setelah tahun 1940, lahirlah komputer generasi pertama kemudian berlanjut hingga generasi kelima. Lebih jelasnya, simak penjelasan berikut!

    Komputer generasi pertama

Era ini dimulai dari tahun 1942-1959. Perang Dunia II menjadi pemicu terciptanya komputer generasi pertama. Berawal dari Jerman yang membuat komputer Z3 untuk merancang peluru kendali dan pesawat terbang.

Kemudian insinyur Harvard bernama Howard H. Aiken bekerjasama dengan IBM memproduksi kalkulator elektronik untuk US Navy. Kalkulator itu berukuran setengah lapangan bola dengan panjang kabel mencapai 500 mil.

Di lain pihak, pemerintah Amerika Serikat menciptakan Electronic Numerical Integrator And Computer (ENIAC). Komputer ini terdiri dari 70.000 resistor, 18.000 tabung vakum, dan 5 juta titik solder. Lalu di tahun 1945 tim University of Pennsylvania merancang Discrete Variable Automatic Computer (EDVAC).

Sementara itu, di tahun 1951, Remington Rand menciptakan Universal Automatic Computer I (UNIVAC I). Ini menjadi komputer komersial pertama yang menerapkan model Neumann.


    generasi kedua

Beranjak ke tahun 1960-an, dimulailah perkembangan komputer generasi kedua. Alat tersebut menggunakan transistor sebagai pengganti tube vakum sehingga ukurannya lebih kecil dari komputer generasi pertama.

Di era ini, komputer sudah menerapkan memori inti magnetik yang digunakan untuk menyimpan dan memproses data lebih cepat. Contoh dari komputer generasi kedua adalah DEC, LARC, Stretch, PDP-8, IBM 1401, IBM 7090, dan IBM 7094. Jenis-jenis tersebut mulai banyak digunakan untuk kepentingan bisnis perusahaan.


 Generasi ketiga

Sekitar tahun 1965 - 1971, komputer generasi ketiga mulai berkembang dengan software dan hardware yang lebih baik lagi.

Berkat penemuan Integrated Circuit (IC), ukuran komputer pun semakin kecil dengan performa yang lebih baik lagi. IC sendiri ditemukan pada tahun 1958 oleh seorang insinyur asal Texas bernama Jack Kilby.


Generasi keempat

Komputer generasi ini muncul di tahun 1980-an tentunya dengan teknologi yang semakin maju dari segi penyimpanan, kecepatan, software, dan hardware. Di tahun tersebut juga komponen-komponen komputer makin banyak dijual.

Generasi keempat mengusung komponen Very Large Scale IC (VLSI). Contoh produknya yaitu Intel Pentium I, Pentium II, Celeron, Core i3, i5, i7, Ivy Bridge, Athlon, dan AMD K6.

Software pun sudah semakin banyak digunakan, seperti spreadsheet dan word. Di era ini juga komputer dalam bentuk video game muncul, salah satunya Atari 2600.


Generasi kelima

Merupakan komputer yang Kamu sering gunakan dalam kehidupan sehari-hari. Ukurannya pun semakin kecil dan praktis di bawa ke mana-mana. Dari segi software lebih beragam sehingga dapat menunjang kebutuhan penggunanya.

Bentuk komputer generasi kelima sangatlah bervariasi, mulai dari jam tangan hingga smartphone. Mungkin di masa mendatang akan muncul komputer generasi keenam dengan teknologi yang lebih mutakhir lagi.


sumber:https://indihome.co.id/blog/sejarah-komputer-dan-bagaimana-perkembangannya-dari-generasi-ke-generasi


Comments